Hallyuranger.com - Annyeong Yeorobun!!!
Setelah satu tahun tertunda, Drama Korea Snowdrop yang dibintangi Jisoo 'BLACKPINK' dan Jung Hae In akhirnya mengumumkan tanggal penayangan. Jika tidak ada kendala, drama ini akan tayang pada 18 Desember 2021 mendatang di JTBC dan Disney+ Hotstar.
Drama Korea dengan latar 1987 ini akan menceritakan kisah cinta seorang perawat dan mahasiswa di tengah rezim militer yang saat itu sempat memanas di Seoul, Korea Selatan.
Mengambil latar yang cukup sensitif, drama ini sempat mendapat pemboikotan dari warga Korea Selatan karena dianggap dianggap mendistorsi sejarah.
Kendati demikian, setelah melalui berbagai revisi dari penulis dan juga sutradara akhirnya JTBC tetap melanjutkan produksi drama pertama dari Jisoo 'BLACKPINK' ini nih yeorobun.
Bahkan, pada hari ini (29/11/2021) JTBC telah membagikan cuplikan pembacaan skrip yang dilakukan oleh para pemain dan kru drama Snowdrop melalui channel Youtube resminya lho!
Yuk simak berikut videonya!
LJY
Untuk mengetahui updatean terbaru mengenai KPOP, KDRAMA & KFEST terus ikutin social media Hallyu Ranger ya yeorobun ^^
0 komentar:
Posting Komentar